Blog Dream of Love berisikan tentang Cinta, Informasi, Artikel keluarga dan Berita aktual terkini

Menghadapi Rekan Kerja Yang Memusuhi Kita



Dalam dunia kerja, pasti terkadang kita dihadapkan pada suatu permasalahan. Permasalahan yang dihadapi terkadang berasal dari faktor internal ataupun eksternal. Salah satu masalah  yang berasal dari faktor internal atau berasal dari dalam diri karyawan/karyawati., misalnya: menurunnya kinerja kita, dan kurangnya disiplin kita yang membuat kita berada dalam masalah pekerjaan. Faktor eksternal kita adalah berasal dari lingkungan yaitu masalah dengan rekan kerja. Musuh-musuh ini sering membuat Anda berada dalam masalah, bahkan sampai menyepelekan prestasi Anda.

Lepas dari itu, musuh-musuh Anda yang iri hati dapat merupakan hambatan bagi kemajuan karier Anda, dan mereka bahkan menyusun siasat untuk menjatuhkan Anda. Rekan sekerja yang sangat iri hati dapat dengan mudah dikenali karena dia akan selalu berkompetisi dengan Anda dalam segala hal yang Anda lakukan.

Musuh dalam selimut akan menunggu kesempatan untuk membeberkan kejelekan, kegagalan, ataupun kesalahan yang Anda lakukan. Musuh tipe seperti ini merupakan musuh yang paling berbahaya. Ada dua cara dasar berhadapan dengan rekan sekerja yang iri hati, yaitu:
jinakkan perasaan iri hati mereka, atau berikan perlawanan terhadap usaha mereka. 

Inilah Tips Menghadapi Rekan Kerja Yang Memusuhi Kita:

1. Adakah perilaku Anda yang salah? Apakah Anda melakukan sesuatu yang membuat mereka iri hati? Apakah Anda meremehkan rekan sekerja atau apakah Anda menyombongkan keberhasilan Anda? Pertanyaan-pertanyaan diatas harus Anda tanyakan kepada diri sendiri bila tidak ingin membuat orang lain membenci Anda.

2. Bila Anda menyadari kekurangan Anda, usahakan untuk mengubahnya. Bersikaplah baik dan rendah hati. Bangun rasa percaya diri rekan sekerja dengan menceritakan pengalaman atas keberhasilan yang Anda capai dan ajarkan rekan sekerja cara mencapai suatu keberhasilan.

3. Bila dulu Anda bersikap arogan, ubah sikap ini dan coba berdamai dengan musuh-musuh Anda. Perlihatkan perubahan yang tulus. Demi karier, reputasi, dan kesehatan jiwa, Anda harus hindari pertengkaran atau perasaan yang tidak sehat di lingkungan kerja.

4. Bila Anda melakukan suatu tindakan karena mengkhawatirkan apa yang akan dilakukan oleh rekan sekerja terhadap karier Anda, hal ini dapat langsung mereka kenali. Coba lakukan perubahan dengan tulus karena hal ini merupakan sikap yang profesional.

5. Berperilaku baik agar rekan sekerja menghargai Anda Apakah Anda selalu ingin menang? Tidak ada kata-kata terlambat untuk memperbaiki kesalahan di masa lalu; setiap orang dapat melakukannya.

6. Jadilah orang yang selalu mengutamakan tim kerja ataupun yang mengutamakan anak buahnya. Tidak ada yang lebih penting daripada memberikan dukungan kepada orang-orang di sekitar Anda. Mencoba menjauhkan diri dari rekan yang iri hati justru akan membuatnya semakin iri dan semakin membenci Anda.

7.. Mencegah perasaan iri hati
 Bila Anda dapat mengenali rekan sekerja atau bawahan yang tidak puas dan dapat merasakan bahwa kemungkinan dia akan membenci Anda, Anda dapat mencegah perasaan iri hatinya. Sekali-sekali berikan pujian. Bersikap rendah hati serta kenali perasaan iri hatinya dan antisipasi.

8. Luangkan waktu
Sempatkan diri untuk memberikan selamat kepada rekan sekerja atas keberhasilan yang mereka capai. Anda sendiri harus berusaha untuk tidak iri hati karena perasaan iri hati sangat mudah terlihat oleh orang lain. Bila Anda memiliki perasaan iri atau memperlihatkan perilaku yang negatif, Anda akan mendapatkan respons yang serupa.

9. Melakukan perlawanan
Bila Anda tidak sanggup menjinakkan perasaan iri hati dari rekan sekerja, Anda harus melakukan sesuatu demi reputasi Anda. Bila Anda difitnah, Anda harus dapat membuktikan bahwa apa yang dikatakan orang mengenai diri Anda tidak betul. Jangan balas fitnahan dengan fitnahan karena hal ini hanya memperburuk keadaan. Jangan berhenti memberikan pujian kepada rekan sekerja atas prestasinya, selalu tersenyum dan bersemangat, kerja keras dan hindari gosip dan bergosip.

10. Dukungan dari pimpinan
Salah satu yang harus dilakukan bila Anda akan membela diri Anda adalah mencari dukungan pimpinan karena hal ini dapat membuat rekan sekerja yang iri hati kepada Anda menjadi segan dan tidak berani menciptakan masalah.

11. Jangan lemah dan rapuh
Bicarakan permasalahan yang Anda hadapi dengan atasan Anda di ruang tertutup dengan cara yang resmi. Utarakan kekhawatiran Anda dan selalu sampaikan setiap kemajuan yang Anda rasakan. Sesakit apapun perasaan Anda atas ulah teman yang iri, jangan perlihatkan sikap Anda yang lemah dihadapan atasan dan teman-teman.

12. Catat setiap perselisihan
Catat setiap masalah yang terjadi antara Anda dan rekan sekerja Anda yang iri hati untuk menjadi bukti bila diperlukan. Usahakan untuk bersikap profesional. Bila dia bersikap kasar jangan terpengaruh dan kendalikan diri Anda. Bila Anda terpancing melakukan suatu tindakan yang tidak terpuji maka hal ini akan merugikan karier Anda.

13.Jangan mengancam
Hindari sikap mengancam ataupun sikap yang membuat musuh Anda tak berdaya. Anda perlu ingat bahwa Anda mencoba menghindari pertengkaran besar oleh karena itu beri kesempatan kepada musuh Anda untuk mundur. Beri kelonggaran agar hubungan Anda tetap baik. Bila tiba-tiba musuh Anda bersikap manis dan ramah, Anda tidak perlu curiga. Mungkin dia berusaha untuk minta maaf dengan caranya tanpa mengorbankan harga dirinya. Sebaiknya Anda terima usahanya tersebut agar perselisihan Anda tidak meruncing.

14. Lakukan yang terbaik
Berhadapan dengan rekan sekerja yang iri hati sering membuat Anda berada dalam situasi yang sulit untuk menghindarinya. Berusahalah untuk menjadi pemain tim yang baik dan kurangi perasaan iri hati mereka sebelum timbul masalah. Antisipasi segala sesuatu yang bersifat negatif sedini mungkin.

 Semoga bermanfaat bagi para sahabat Dream Of Love. terimakasih sudah berkenan membaca dengan seksama. Semoga kita meraih kesuksesan dalam dunia karier kita. Aamiin.



23 comments:

  1. bagus mb,,
    swetelah semua ancur sekarang kami bangun yang baru lagi,,,
    http://qvae.blogspot.com/

    ReplyDelete
  2. Alhamdulillah, bahagianya punya teman2 kerja yg baik dan bersahabat, bahkan sudah sperti keluarga. trims tipsnya

    ReplyDelete
  3. posting bagus sob
    http://tokosikes.blogspot.com/

    ReplyDelete
  4. entri nya bagus2...
    boleh di copy gak ?

    ReplyDelete
  5. Informasi yang sangat bagus, saya suka sekali baca setiap postingan di blog ini dan sangat terkesan. Menghadapi rekan kerja yang memusuhi kita, kadang memang sulit. Namun dengan berusaha, semoga kita dapat solusi terbaik dan kita bisa nyaman bersama mereka, karena kita dan mereka adalah satu team work dan tidak boleh terpecah belah.

    ReplyDelete
  6. Saya lebih cenderung bila ada org yg punya sikap seperti di atas lbh baik kita maafkan saja. ada kekuatan hebat di balik sikap ramah dan santun serta sikap memaafkan. Artikel yg bagus buat di simak mbak.Salam

    ReplyDelete
  7. mengena sekali ini posting mbak... selalu sabar dan mawas diri agar agar lawan jadi kawan dan kawan kan selalu setia... mantap banget post motivasi pribadi diatas

    ReplyDelete
  8. akan salau diingat dan digunakan jika suatu saat bertemu rekan seperti itu.thank's nice info

    ReplyDelete
  9. yang penting kita harus selalu membuat suasana kerja yang menyenangkan ... bisa cerita yg lucu .. kejaadian di jaln ... jg selalu menceritakan buruknya orang .... he he suasan pasti adem

    ReplyDelete
  10. kadang suka main sikut sesama teman kantor tuh .. biar dilirik sama atasan ..

    oh ya mba, boleh minta script buat nampilin related postnya ga?

    ReplyDelete
  11. untung teman kerjaku baik2 dan ga bawel
    jadi hatiku ga sering rewel

    hehehe
    mantab tipsnya :)

    ReplyDelete
  12. waduh..suatu nasehat yang bagus dan jitu...demikian semestinya...trimakasih...

    ReplyDelete
  13. wahhh ., artikelnya semakin menarik aja mabk ., terus di update aja mbak ., ni info cucok banget :D ..

    ReplyDelete
  14. Tips yang bagus sobat,,,,
    Kalau boleh saya tambahkan satu,,,, selalu berdoa sesuai agama kita supaya yang bersangkutan menyadari atau hengkang akibat kelakuannya sendiri,,,

    Itu pengalaman saya sob hehehhee dan Alhamdulillah "Allah tidak tuli,,,,"

    wilujeng ngeblog

    ReplyDelete
  15. Tips keren sobat, emang benar persaingan karir itu kejam

    ReplyDelete
  16. wah tips yang sangat bagus ni buat junior yang ingin cepat berteman/bersahabat dengan sang senior.

    ReplyDelete
  17. waah sangat ber,manfat banget nih tips....

    ReplyDelete
  18. ini baru tips yg kita bisa ambil,,,,,,untuk pengalaman ,,kita

    ReplyDelete
  19. Terima kasih infonya gan.
    Lumayan buat nambah wawasan.

    Gema Parfum
    Parfum untuk pekerja kantor.

    -----------

    ReplyDelete