Blog Dream of Love berisikan tentang Cinta, Informasi, Artikel keluarga dan Berita aktual terkini

Makanan / Minuman Yang Dapat Mempengaruhi Tidur


Setiap individu memiliki permasalahan yang berbeda-beda. Ada individu yang mengalami permasalahan sulit tidur atau imsomnia, dan ada juga yang mengalami masalah sering mangantuk. Sebenarnya apa penyebabnya? Ada makanan yang bikin mengantuk, sementara makanan yang lain dapat menyebabkan sulit tidur. Jika seringkali cepat mengantuk atau seringkali kesulitan tidur, ada baiknya meninjau kembali makanan dan minuman yang telah dikonsumSI

Pilihan makanan tertentu dapat mempengaruhi berbagai kinerja tubuh. Beberapa makanan dapat membuat tubuh merasa berenergi, namun beberapa makanan lain juga dapat membuat tubuh merasa rileks, kemudian mengantuk.

National Sleep Foundation menyebutkan contoh-contoh makanan dan minuman yang dapat mempengaruhi tidur seperti dikutip dari EverydayHealth, Rabu (25/1/2012) antara lain:

1. Karbohidrat
Karbohidrat mengandung triptofan. Triptofan adalah asam amino yang digunakan tubuh untuk membuat serotonin, neurotransmiter yang memperlambat lalu lintas saraf sehingga kerja otak menjadi lebih ringan dan santai. Triptofan ditemukan dalam banyak makanan yang kaya protein.

Protein dari makanan adalah blok bangunan triptofan, maka cemilan terbaik adalah salah satu yang berisi karbohidrat dan protein, seperti sereal dengan susu, selai kacang dengan roti bakar, atau keju dan biskuit.


2. Makan makanan besar
Makan makanan besar juga dapat memicu kantuk, terutama ketika porsi makanan tersebut paling banyak adalah karbohidrat.

3. Kafein
Kafein adalah stimulan yang bekerja dengan menghalangi aksi hormon di otak yang membuat tubuh merasa mengantuk. Dosis kafein yang kuat dapat merangsang pikiran untuk waktu yang singkat.


Berhati-hatilah untuk tidak mengkonsumsi kafein terlalu dekat dengan waktu tidur sebagai efek yang dapat bertahan selama beberapa jam. Kafein di sore hari atau sebelum tidur dapat menghambat rasa kantuk, namun dapat menyebabkan kesulitan tidur.

4. Minuman energi
Sebagian besar minuman energi dibuat dengan kafein, asam amino esensial, dan banyak gula. Minuman energi efek sementara memang dapat meningkatkan tingkat energi, tetapi minuman tersebut sering dapat menyebabkan mengantuk. Bahan ini dapat meningkatkan kantuk setelah beberapa saat.

Satu-satunya cara efektif untuk memerangi kelelahan adalah untuk mendapatkan tidur yang cukup secara teratur.

5. Alkohol
Banyak orang di negara Barat  yang mengonsumsi bir, anggur, atau minuman beralkohol lainnya pada waktu sebelum tidur untuk membantu mereka tertidur. Alkohol dapat membantu tubuh untuk merasa santai dan jatuh tertidur dalam jangka pendek, tetapi dapat mengganggu tidur selama jangka panjang. Alkohol juga membuat tubuh memasuki tahap lebih dalam saat tidur. Sehingga dapat menyebabkan tubuh bangun tetapi masih merasa lelah meskipun telah memiliki jumlah waktu yang cukup untuk tidur. 
Akan tetapi saya tidak menyarankan meminum alkohol agar mudah tidur, karena haram hukumnya jika diminum oleh Ummat Islam.

Demikianlah pembahasan tentang makanan dan minuman penyebab sulit tidur dan mudah mengantuk. Bagaimana menurut anda?, Semoga bisa bermanfaat bagi para pembaca. Aamiin.






27 comments:

  1. Terima kasih telah bekunjung ke Bima Lanang

    Software Akuntansi Laporan Keuangan Terbaik... Link anda akan segera saya pasang...

    ReplyDelete
  2. betul juga ya gan sebelum tidur minum kopi ko jadi susah mau tidur,...padahal ngabntuk ada tapi ko mata ga bisa mejam,perasaannya gersang...ga karuan

    nice share gan

    ReplyDelete
  3. @Bima Lanang: Thanks ya..

    @ Corolla78: iya jangan minum kopi sebelum tidur karena kopi mengandung zat kafein yang membuat sulit tidur. Kalo mau begadang baru boleh minum kopi, tapi jangan keseringan ga bagus juga buat kesehatan..ok

    ReplyDelete
  4. Blog yang manis.. dan InsyaALlah semanis orang yang punya..

    Padet berisi. bermamfaat.. salam kenal.. :)

    ReplyDelete
  5. blognya bagus^^ nambah ilmu, jadi saya follow...
    salam kenal ya.
    boleh follback? :)

    ReplyDelete
  6. @Mediza souvenirs: thanks ya, nanti saya follow back juga ya blog nya sis..^_^

    @ Corolla78: thanks ya sobatku..:)

    ReplyDelete
  7. @Opick amikom: thanks kunjungan dan komentarnya. semoga infonya bisa bermanfaat.

    ReplyDelete
  8. kalo buat pagi2 biar ga ngantuk waktu kuliah gimana sis? momod suka ngantuk terus kalo kuliah tuh ..

    salam kenal, baru berkunjung soalnya ^_^

    ReplyDelete
  9. @momod: iya, ngantuk waktu kuliah adalah hal yang wajar, karena kadang kita bosen mendengarkan ceramah atau kuliah dari dosen.

    Solusinya: - Tarik nafas panjang-panjang waktu kita ngerasa ngantuk karena menarik nafas adalah bermanfaat untuk meningkatkan kadar oksigen dalam tubuh kita. Hal ini bisa memperlambat detak jantung, menurunkan tekanan darah kita, serta meningkatkan sirkulasi. akhirnya dengan hal ini kita terbebas dari rasa kantuk waktu kita kuliah pagi-pagi dan membantu meningkatkan kinerja mental dan energi.

    yang ke-dua: - kalau malam jangan begadang, apalagi kalau besoknya ada kuliah pagi-pagi, usahakan tidurnya tepat waktu. Insya Allah di kelas ngga ngantuk lagi ya Momod, Selamat mencoba ya.

    ReplyDelete
  10. oh gitu ya mba sweethy ..
    tapi saya jarang begadang lho mba, tapi tetep aja suka ngantuk . apakah ada faktor lain mba sweethy?

    ReplyDelete
  11. @Momod:sering ngantuk itu banyak faktor yang menyebabkan, coba momod introspeksi dulu, dan inget-inget dulu, makanan yang biasa dimakan banyak mengandung banyak karbohidrat ga? Jika kita terlalu banyak mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung Karbohidrat itu juga bisa memacu kita untuk mudah mengantuk. sebelum kuliah mending kita jangan terlalu makan makanan yang banyak mengandung karbohidrat, cukup minum susu atau roti gandum. Dan waktu kuliah juga harus lebih konsentrasi menyimak pelajaran, sehingga rasa kantuk berkurang saat di kelas.

    ReplyDelete
  12. wahhh...ane yang termasuk doyan ma kopi... jadi gak tidur2 hehehehe

    ReplyDelete
  13. Alkohol yaa..hmm...nice info, thanks for share.

    ReplyDelete
  14. @Kang Farhan: kalau udah suka ama kopi, kayaknya sulit untuk melupakan kopi yach hehehe, habis enak sich, itu kata penggemar kopi. Tapi alangkah baiknya minum kopinya agak dikurangi biar ga jadi imsomnia.

    @Deindra: Alkohol itu haram hukumnya jangan diminum ya.

    ReplyDelete
  15. emang sih kalo makan, porsi nasi saya suka banyak . habis kalo sedikit suka lemes .. hehe

    mba sweethy ni dokter ya? detail banget mba . hehe ^_^

    ReplyDelete
  16. @momod: hehe, aku bukan dokter koq mod...^_^

    ReplyDelete
  17. oh ya? ko bisa tahu semua sih? hehe

    ngomong2, masih kuliah mba?

    ReplyDelete
  18. aku selalu tertarik artikel yang berkaitan dengan tidur. hehe

    ReplyDelete
  19. @momod: Kita kan juga bisa baca buku atau sumber lain karena buku adalah sumber ilmu, jadi ngga harus seorang dokter yang bisa ngerti kesehatan.
    aku udah lulus kuliah Mod..:)

    @Jantan Putra Bangsa: Artikel tentang tidur emang lumayan menarik, jadi yang baca nanti bisa ketiduran juga waktu baca artikelnya..hehehe

    ReplyDelete
  20. Oh ya ada tambahan dari saya mungkin bisa membantu, yaitu hindari merokok menjelang tidur, banyak orang beranggapan dengan merokok membuat tubuh kita menjadi rileks dan lebih mudah tidur, tapi menurut saya itu anggapan yang keliru karena kandungan nikotin dalam rokok justru menyebabkan orang menjadi lebih susah tidur .... Keep writing

    ReplyDelete
  21. @Learn And Earn : terimakasih komentar dan masukannya ya sobat, jadi nambah wawasan lagi.

    ReplyDelete
  22. saya sangat setuju sekali dengan artikel ini..
    good post..

    ReplyDelete
  23. siip saya juga setuju

    ReplyDelete
  24. waah sangat membantu kita ea

    ReplyDelete